Have or Has


HAVE adalah sebuah kata kerja yang termasuk kedalam kelompok 'IRREGULAR VERB' atau kata kerja tidak beraturan, yaitu: HAVE (v1) > HAD (v2) > HAD (v3).
Dalam kalimat sederhana dengan tenses Simple Present Tense, kata 'HAVE' akan berubah menjadi 'HAS'. Perhatikan contoh-contoh kalimat berikut ini:
  • We have two daughters and one son.
  • I have much money.
  • You have a very big chance to win the competition.
  • He has a good job.
  • She has a sharp nose and long black hair.
  • It has beautiful feather.
Setelah melihat contoh-contoh diatas, apakah sekarang anda bisa melihat perbedaan kedua kata tersebut? Oke, bagus! Jika kita perhatikan contoh-contoh kalimat diatas, kita bisa menyimpulkan perbedaan antara 'HAVE' dan 'HAS' yang pertama, yaitu HAVE digunakan bersama dengan kata ganti orang pertama tunggal dan jamak (I dan We) serta orang kedua tunggal dan jamak (You). Sedangkan HAS digunakan bersama dengan kata ganti orang ketiga tunggal, yaitu He, She dan It.

Proper Noun (kata benda yang digunakan sebagai Subject atau Object) juga bisa digunakan bersama HAVE dan HAS. Contohnya:
  • My father and I have the same hobby.
  • Shinta has a new book.
  • Indro has a deep memory on it.
  • The table has three legs.
  • Chiko and you have five hours left to complete the task.
Semua contoh kalimat diatas merupakan kalimat positif. Lalu bagaimana bentuk kalimat negatif dan tanya yang menggunakan kata kerja 'have'? Agar lebih jelas, mari perhatikan kalimat-kalimat berikut ini:
  1. We don't have two daughters and one son.
  2. You don't have any chance to win the competition.
  3. He doesn't have a good job.
  4. She doesn't have a sharp nose and long black hair.
  5. It doesn't have beautiful feather.
  6. Do you have sisters?
  7. Does she have experiences?
  8. Does Budi have many friends?
  9. Does it have hard cover?
  10. Do I have the power?
Bila diperhatikan, dalam kalimat negatif maupun tanya, kata 'HAVE' tidak mengalami perubahan bentuk menjadi 'HAS'. Jadi pada intinya, perubahan dari 'have' menjadi 'has' hanya berlaku pada kalimat positif saja, sedangkan pada kalimat negatif dan tanya perubahan tersebut tidak berlaku.

Tapi bagaimana dengan kalimat 'I haven't finished my lunch.' atau 'I have to quit my current job.'? Apakah ada bentuk atau makna lain dari kata 'HAVE'? Simak penjelasannya disini saja.

No comments

Powered by Blogger.
Youtube Channel Image
Channel Pelajaran Bahasa Inggris Practical English lessons
Subscribe